Selasa, 25 Oktober 2016

7 Warna Rambut untuk Kulit Kuning Langsat

Warna rambut untuk kulit kuning langsat – Indonesia adalah negara yang besar. Selain memiliki penduduk yang sebagian besar berkulit sawo matang, Indonesia juga memiliki penduduk berkulit kuning  dan bersih. Namun kuningnya kulit orang Indonesia berbeda dengan orang Asia timur sana. Sebab, kulit kuning Indonesia adalah kulit kuning langsat.

Berbeda jauh dengan pemilik kulit sawo matang. Pemilik kulit ini cenderung lebih mudah memilih busana, gaya rambut, atau pun riasan wajah. Namun tetap saja. Untuk menunjang penampilan dan sejenisnya, masih ada beberapa model dan tren yang direkomendasikan untuk orang yang punya kulit seperti ini. Salah satunya adalah rekomendasi warna rambut.
Nah, untuk menunjang penampilan dan kecantikan, maka berikut adalah warna-warna rambut yang direkomendasikan untuk orang berkulit kuning langsat.

Warna Rambut Favorit untuk Kulit Kuning Langsat

1. Hitam
Hitam adalah Warna Rambut untuk Kulit Kuning Langsat
Hitam adalah warna rambut alami. Penduduk Indonesia memiliki rambut yang hitam pekat, cocok dengan warna kulit yang mereka miliki. Selain itu, rambut yang berwarna hitam juga sangat mudah dirawat. Sebab, rambut ini bukanlah rambut yang dicat, melainkan rambut yang memang sudah berwarna hitam alami.
2. Coklat
Warna Rambut Coklat untuk Kulit Kuning Langsat
Selain hitam, coklat adalah warna yang paling direkomendasikan untuk orang yang berkulit kuning langsat. Warna coklat yang cenderung gelap dari warna kulit akan menguatkan pesona wajah. Selain itu, warna rambut ini juga warna yang disukai banyak selebriti dunia. Mereka berbondong-bondong mengecat rambut mereka supaya berwarna hitam. Hal itu dilakukan supaya memudahkan mereka dalam merias dan menata rambut.

3. Ombre
Warna rambut modern untuk kulit kuning langsat ini yang paling terbaru. Kemunculannya baru ada pada beberapa tahun terakhir. Gradasi warna dari rambut akan membuat pesona pada wajah Anda. Semakin panjang rambut, maka semakin cantik juga untuk dicat berwarna ombre.

4. Coklat Gelap
Berbeda dengan coklat biasa. Warna rambut cenderung lebih gelap, bahkan pada level tertentu, warna rambut ini lebih mendekati warna hitam ketimbang warna coklat itu sendiri.

Tapi terlepas daripada itu, warna ini sangat cocok untuk Anda yang punya kulit kuning langsat. Jika kuningnya kulit dipadu dengan warna rambut yang coklat, pasti akan membuahkan penampilan yang memukau.

5. Light brunette
 Jika warna coklat biasa tidak cocok dengan selera Anda, cobalah gunakan warna rambut untuk kulit kuning langsat ini, siapa tahu cocok?
Light Brunette adalah jenis warna rambut yang sering dimiliki penduduk Eropa. Mereka yang punya rambut ini cenderung berkulit putih dan cerah. Namun itu bukan masalah. Asalkan Anda pintar mengatur penampilan, warna rambut ini pun bisa dijadikan warna rambut alternatif Anda.

6. Brunette 
Brunette Warna Rambut untuk Kulit Kuning Langsat
Sedikit berbeda dengan Light Brunette, warna rambut cenderung lebih gelap, namun jauh lebih cocok untuk mereka yang berkulit kuning langsat. Warna yang sedikit gelap pada rambut akan menampilkan kesan wajah yang bersinar. 

Warna rambut ini akan sangat cocok untuk mereka yang berambut panjang dan sedikit ikal. Gelombang rambut ikal akan sangat terlihat jika menggunakan warna rambut untuk kulit kuning langsat ini. Dan, apabila itu terjadi, maka kecantikan pemilik rambut pun akan tampak terpancar.

7. Granny
Berbeda dengan warna-warna yang lain. Granny adalah warna yang diciptakan karena tren rambut pada abad ke-21. Umumnya mereka yang menggunakan warna ini adalah kaum remaja putri pada rentang usia 17 – 25 tahun. Walaupun tidak sedikit juga ibu-ibu yang menggunakannya, namun warna ini jauh lebih sering digunakan oleh remaja putri karena dinilai lebih mewakili jiwa muda mereka.

Nah, itulah 7 warna rambut favorit untuk kulit kuning langsat. Ketujuh-tujuhnya sama-sama bagus dan sama-sama cantik. sekarang giliran Anda, mau pilih yang mana dari ketujuh pilihan di atas?
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar